Konser online terbaik persembahan dari MasPam Records & Hectic Creative sekaligus perayaan dari album The Solipsism 0.2. Dengan konsep Film Dokumenter yang menceritakan proses kreatif dibalik layar dalam sebuah live konser yang belum pernah tampil di event-event sebelumnya. Tidak hanya itu, event ini juga turut menampilan eksklusif dari Pamungkas & The People People dan kolaborasi spesial bersama Puput Pramuditya Orkestra yang membawakan semua lagu dari album The Solipsism 0.2. Dengan nuansa baru pada album terbarunya, event ini telah distreaming pada 3 Maret 2021 oleh lebih dari 4.000 penikmat lagu-lagu Pamungkas.